🍫 Ruku' Dan Sujud Harus LAMA


Suatu hari Abdullah bin Umar ra- melihat seorang pemuda sedang shalat, dia memanjangkan shalatnya dan melamakannya, maka beliau bertanya: siapa yang tahu orang itu? Maka ada yang menjawab: saya.

Beliaupun mengatakan: seandainya aku mengenalnya, tentu aku akan menyuruhnya untuk MEMANJANGKAN ruku’ dan sujudnya, karena aku pernah mendengar Nabi saw- bersabda:

Sungguh, jika seorang hamba berdiri untuk shalat; semua dosanya didatangkan, dan diletakkan di atas pundaknya. Maka setiap kali dia ruku’ dan sujud, dosa-dosa tersebut menjadi berjatuhan”.

[Lihat Silsilah shahihah: 1398, sanadnya shahih].

Ternyata semakin lama kita ruku dan sujud, semakin banyak dosa kita yang dilepaskan dari kita, tidak inginkah dosa Anda banyak diampuni?!

عَنْ أَبِى هُرَيْرَةَ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- قَالَ «أَقْرَبُ مَا يَكُونُ الْعَبْدُ مِنْ رَبِّهِ وَهُوَ سَاجِدٌ فَأَكْثِرُوا الدُّعَاءَ»

Artinya: “Abu Hurairah ra. meriwayatkan bahwa Rasulullah saw. bersabda: “Keadaan paling dekat seorang hamba dari rabbnya adalah ketika dia dalam keadaan sujud, maka perbanyaklah doa". (HR. Imam Muslim, kitabush shalah, no : 482).

Sahabatku, mari kita lamakan ruku’ dan sujud agar banyak dosa yang jatuh berguguran dan rezeki berdatangan. امين

     ⌣̊┈»̶·̵̭̌✽✽·̵̭̌«̶┈⌣̊

Komentar